Salah satunya adalah, kita jadi tahu buah-buahan lokal yang sedang disediakan oleh alam.
Seperti sekarang, misalnya. Di pasar dekat rumah, banyak terlihat buah alpukat, cempedak, sukun, nangka, sawo, juga durian.
ilustrasi |
"Apa kesamaan dari buah-buahan itu, Kak?", tanya saya pada Velma.
"Mmm... Sama-sama bikin kenyang", tuturnya.
...
Mengandung banyak zat pati, cenderung manis, dan sebagian juga mengandung alkohol saat matang. Selain mengenyangkan, mereka juga mampu menghangatkan.
Seperti itulah pada umumnya, buah-buahan yang disediakan oleh alam pada musim hujan.
Lalu bagaimana dengan musim panas?
"Mm.. Iya ya, banyak semangka, timun suri, jambu air, sama buah-buahan yang banyak airnya", lanjut Velma.
Alam memang luar biasa.
Segala puja dan puji bagi Penciptanya.